Build Kamisato Ayato di Genshin Impact yang Paling Bagus

Build Kamisato Ayato di Genshin Impact yang Paling Bagus

Apabila anda sudah pernah bermain Genshin Impact v2.6 dari awal perilisannya, maka tentu sudah tidak asing dengan salah satu karakter yang bernama Kamisato Ayato. Karakter DPS Hydro ini memang memperoleh tempat untuk sebagian pemain. Lalu, bagaimana sebenarnya build Kamisato Ayato di Genshin Impact yang paling bagus?, berikut kami punya ulasannya untuk anda.

Build Kamisato Ayato

Perlu anda ketahui jika Kamisato Ayato adalah karakter Hydro DPS yang memakai senjata sword. Selain itu, ia juga merupakan kakak dari Kamisato Ayaka yakni Cryo DPS yang dapat menjadi pesaing power level Ganyu.

Selain itu, Ayato juga punya peran penting di Inazuma karena menjadi kepala klan Kamisato yang menggantikan kedua orang tuanya yang sudah meninggal. Sesudah mengetahui siapa itu Kamisato Ayato, berikut adalah karakter lengkap dari Kamisato Ayato.

1. Skill dan Passive

Elemental Skill yang dimiliki Kamisato Ayato akan menghasilkan ilusi bayangan dirinya yang kemudian bisa meledak ketika ada musuh atau durasinya sudah habis. Sesudah Kamisato Ayato memakai Elemental Skill, maka ia akan masuk ke fase Takimeguri Kanka yang membuat Normal Attack miliknya akan terinfuse Hydro Element.

Sedangkan untuk Elemental Burst miliknya akan mengeluarkan air hujan atau Bloomwater Blade seperti Burst Ganyu. Sementara untuk passive pertama miliknya akan memberikan Namisen Stack pada saat ilusinya meledak.

Passive kedua dari Kamisato Ayato membuatnya memperoleh 2 Energy ketika ia ada di off field. Ini menandakan anda dapat dengan mudah mengisi Elemental Burst milik Kamisato Ayato tanpa harus menunggu partikerl yang berasal dari musuh.

2. Prioritas Talent Level

Sebaiknya, utamakan untuk menaikkan level Elemental Skill milik Kamisato Ayato. Ini disebabkan karena DMG skill ini adalah kekuatan utama dari Kamisato Ayato. Sesudah itu, anda bisa meningkatkan level Burst milik Kamisato Ayato.

Apabila memang perlu, anda juga bisa meningkatkan level Normal Attack milik Kamisato Ayato. Akan tetapi, anda juga harus mengerti jika Elemental Skill milik Kamisato Ayato tidak scale dengan Normal Attack yang dimiliki.

3. Artifat Kamisato Ayato Terbaik

Sebagai salah satu karakter yang terbilang masih baru, Kamisato Ayato punya artifact sendiri. Ia merupakan 4 Piece Echoes of an Offering. Artifact ini nantinya akan meningkatkan Normal Attack yang dimiliki ke tingkat yang jauh lebih tinggi.

4. Senjata Terbaik Kamisato Ayato

Untuk sekarang ini, senjata Haaran Geppaku Futsu menjadi senjata yang paling direkomendasikan untuk Kamisato Ayato. Ini sekaligus menjadi signatur weapon miliknya yang akan sangat menguntungkan bagi penggunanya.

Meski begitu, senjata lain seperti Primordia Jade Cutter juga dapat dijadikan pilihan. Anda juga bisa memakai Mitsplitter Reforged untuk pilihan senjata yang lainnya urutan ketiga. Sedangkan untuk anda yang F2P, maka Blackliff Longsword bisa dijadikan pilihan terbaik.

5. Komposisi Tim Kamisato Ayato Terbaik

Sebagai salah satu karakter DPS Hydro, Ayato punya beberapa komposisi tim yang dapat digunakan dalam Genshin Impact. Berikut adalah beberapa rekomendasi tim yang bisa anda pakai ketika menggunakan Kamisato Ayato:

  • Kamisato Ayato – Fischl [Beidou] – Sucrose – Yunjin [Taser Team]
  • Kamisato Ayato – Bennet – Sucrose – Yunjin [Hyper Carry Ayato].
  • Kamisato Ayato – Ganyu – Diona – Venti [Freeze Team].
  • Kamisato Ayato  - Bennet – Sucrose- Xiangling [National Team]

Demikian informasi singkat namun lengkap mengenai Kamisato Ayato yang bisa kami berikan khususnya tentang build Kamisato Ayato yang bisa anda pakai ketika bermain.

 

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama